4 Mei 2013 adalah hari dimana dilaksanakannya lomba MHQ dalam Rangkain Asyifa Festival 2013. Lomba ini adalah lomba yang pertama bagi Khaulah Naadiyatul Huda dan Zulfa Fahimah dalam MHQ. Mereka berdua mengikuti lomba ini ditunjuk oleh Ustadzah Rosyidah sebagai Pengajar Tahfidz mereka. Lomba ini merupakan lomba individu bukan kelompok/group.
Teknis perlombaan ada babak penyisihan dan final, dalam babak penyisihan peserta lomba diminta untuk memilih satu amplop yang di dalamnya terdapat 5 soal yang harus di jawab oleh peserta. Untuk pertanyaannya sendiri adalah tentang Alquran. Soal yang sulit menurut mereka adalah ketika mereka di suruh membcakan suatu ayat dalam satu surat tertentu.
Kemudian di babak final terpilih 3 peserta yang akan menentukan siapa juara 1, 2 dan 3 dengan cara cerdas cermat per orang. Dalam pelaksanaannya terdiri dari 3 jenis pertanyaan, yaitu pertanyaan untuk masing-masing individu dan rebutan serta rebutan bertingkat. Dan akhirnya yang mendapat Juara 1 adalah Khaulah Naadiyatul Huda dengan skor 4650, dan juara ke 2 di raih oleh Zulfa Fahimah dengan skor 950. Walaupun tempat perlombaan banyak suara yang mengganggu dan membuyarkan konsentrasi peserta, tapi mereka berdua Alhamdulillah bisa mengatasi itu hingga keluar sebagai juara.