SMP Islam Nurul Fikri Boarding School Lembang bertekad menjadikan siswa SMP tersebut menjadi siswa yang Sholeh, Cerdas dan mampu memimpin. Sebagai sekolah yang bernaung di bawah Pesantren Pendidikan Islam Madani, SMP tersebut dibuat untuk menjadi sekolah unggulan dalam berbagai aspek.
Dengan berbagai metode pembelajaran yang di berikan kepada para siswa SMP Islam Nurul Fikri Boarding School di harapkan mereka memiliki bekalan pengetahuan tentang dien dan pengetahuan umum.
Saat ini jumlah siswa SMP Islam yang berdiri pada tahun 2010 sebanyak + 220 siswa. Mereka berasal dari berbagai wilayah di Indonesia, selain itu ada juga siswa yang berasal dari luar negeri seperti Malaysia,jepang, dll. Para siswa juga senantiasa diikut sertakan dalam berbagai kompetisi.
Struktur Organisasi SMP Islam Nurul Fikri Bording School Lembang Tahun Akademik 2012-2013 :