Lembang, 22 Februari 2025 – Puncak acara Tunas Al Quds 9 (TAQ 9) yang diselenggarakan oleh SMP Nurul Fikri Boarding School Lembang berlangsung dengan penuh semangat dan kepedulian. Acara yang diadakan di Gedung KH. Hilmi Aminuddin Ponpes Nurul Fikri Lembang ini menghadirkan konser amal untuk Palestina, yang menjadi momentum istimewa dalam mendukung perjuangan rakyat Palestina.
Konser amal ini dimeriahkan oleh kehadiran tamu-tamu spesial, di antaranya penyanyi ternama Hedi Yunus, grup nasyid Adzando, serta jurnalis kemanusiaan Bang Onim beserta keluarganya. Kehadiran mereka menambah semangat dan antusiasme peserta yang hadir, memberikan inspirasi serta pesan mendalam tentang kepedulian terhadap saudara-saudara kita di Palestina.
Dalam konser ini, TAQ 9 Nurul Fikri Lembang bekerjasama dengan QUPRO dan AKSI dalam upaya penggalangan dana kemanusiaan bagi Palestina. Alhamdulillah, berkat dukungan dan partisipasi luar biasa dari para peserta, dana yang berhasil terkumpul untuk sementara mencapai Rp. 579.334.353,-. Angka ini mencerminkan besarnya kepedulian masyarakat terhadap kondisi Palestina dan menjadi bukti nyata bahwa solidaritas kemanusiaan terus tumbuh di hati generasi muda.
Acara ini bukan sekadar hiburan, tetapi juga sebagai sarana edukasi dan refleksi bagi para peserta untuk lebih memahami kondisi Palestina serta pentingnya kontribusi nyata dalam membantu sesama. Harapannya, dana yang terkumpul dapat memberikan manfaat yang besar bagi saudara-saudara kita di Palestina dan menjadi berkah bagi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam konser amal ini.
Tunas Al Quds 9 tidak hanya menjadi ajang kompetisi dan kreativitas bagi para peserta dari berbagai daerah di Indonesia, tetapi juga menjadi momentum untuk menumbuhkan rasa empati dan kepedulian terhadap isu-isu kemanusiaan global. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan memberikan manfaat yang luas bagi sesama. Allahu Akbar! Palestina akan merdeka!